Sleepy Hollow

Kisah Horor Klasik Versi Burton


Sleepy Hollow (1999) tercatat merupakan film horor murni pertama garapan Tim Burton. Film ini merupakan adaptasi lepas dari kisah The Legend of Sleepy Hollow (1820) karangan Washington Irving. Film berbujet $80 juta ini dibintangi oleh Johnny Depp, Christina Ricci, serta beberapa aktor-aktris kawakan seperti Michael Gambon, Christopher Walken, Miranda Richardson, Ian McDiarmid, Jeffrey Jones, serta Michael Gough. Film ini meraih Oscar untuk penata artistik terbaik.



Alkisah pada tahun 1799, Ichabod Crane (Depp) adalah seorang polisi asal London yang ditugaskan untuk mengusut kasus pembunuhan misterius di sebuah desa terpencil bernama Sleepy Hollow. Di dusun ini beberapa warga ditemukan tewas dibunuh dengan sadis menyisakan jasad tanpa kepala. Rumor yang beredar mengatakan bahwa mereka tewas karena dibunuh oleh pengendara kuda tanpa kepala. Awalnya Crane tidak mempercayai ini sampai akhirnya ia bertemu langsung dengan sang pengendara kuda tanpa kepala. Selidik punya selidik ternyata kasus tersebut berkembang menjadi kasus pembunuhan dengan motif warisan. Si otak pembunuhan rupanya mampu mengendalikan sang monster yang dijadikan alat untuk menjalankan niat jahatnya.

Plot filmnya berbeda jauh dengan cerita aslinya namun masih menggunakan tokoh utama yang sama. Secara brilyan, penulis naskah mengubah ceritanya menjadi kisah detektif yang rumit, bernuansa supernatural, penuh intrik, dan kejutan. Sleepy Hollow adalah salah satu film terbaik yang mampu mengkombinasikan dengan sempurna unsur horor dengan detektif. Sungguh mengejutkan bagaimana alur plot berubah-ubah dan mampu berpadu sempurna antara unsur mistik dan non-mistik hingga akhirnya ketamakan manusia adalah jawabnya.

Kisah dan temanya yang bernuansa mistik sangat cocok berkombinasi dengan sentuhan artistik Burton. Sejak awal filmnya (opening credit) kita telah disuguhi panorama hutan yang kelam dan berkabut. Sentuhan ekspresionis tampak sekali pada pepohonan dengan bentuk yang khas, seperti “the tree of the dead” yang menjadi kuburan sang pengendara kuda. Suasana mistik juga menyelimuti pusat desa dengan rumah-rumah bergaya kolonial dengan bangunan gereja di tengah kota. Dengan pencapaian semua diatas tak heran jika film ini meraih Oscar untuk artistik terbaik.

Dalam beberapa adegan juga memperlihatkan kepiawaian Burton dalam mengolah adegan aksi yang begitu seru dan menegangkan. Sang pengendara berkuda disajikan begitu meyakinkan dan menakutkan sekalipun wujudnya tidak menyeramkan. Satu adegan aksi berkesan tampak ketika sang pengendara kuda mencari mangsanya ketika semua orang lari dan masuk ke dalam gereja. Siapa menduga sang pembunuh berhasil mendapatkan mangsanya tanpa ia harus masuk ke dalam bangunan gereja. Satu lagi adegan aksi berkesan tampak pada sekuen klimaks di kincir angin serta kejar-mengejar seru di tengah hutan yang kelam.

Satu lagi yang menjadi kekuatan filmnya adalah ilustrasi musik yang mencekam dari Danny Elfman. Dari sisi pemain, Depp bermain menawan sebagai Ichabod Crane, sosok polisi kurang percaya diri yang memiliki trauma masa cilik yang kelam. Penampilan kuat para pemain senior seperti Gambon, Richardson, McDiarmid, Jones, serta lainnya juga amat mendukung filmnya. Sleepy Hollow adalah film horor murni yang pernah digarap Burton dan rasanya juga salah satu film horor terbaik yang pernah ada.

M. Pradipta

5 comments:

aldian said...

review filmnya bagus :D jadi penasaran sama filmnya :3. yang mau baca review film terbaru, boleh kok mampir ke blog aku di http://gostrim.com/ selamat membaca :)

HD artwork said...

wah terima kasih mau nge review nih film . hehe aneh nih beta baru nonton nih film minta ke temen, tapi corrupt cuma sampe si brom tewas,, jadinya penasaran, keep posting

meta harisno said...

Film ini memang bagus apalagi sentuhan artistik plus quirky dari Tim Burton menjadikannya lebih unik. Johnny Depp telah membuktikan bahwa dia adalah aktor yang lebih dari mampu untuk "menghilang" dalam karakter yang dimainkannya.

@ HD artwork : kalo mau, bisa beli DVD originalnya. Di disctarra ada, harga 129000. Subtitle-nya English/Thai/Mandarin/Cantonese/Korean, jadi ga ada Bhs Indonesia.

blog film full movie said...

wah cukup lengkap juga sinopsis sleepy hollownya walau kurang detil jalan ceritanya. Thank ya gan.

Unknown said...

Ini bahan skripsi saya.. Semoga aku bisa